Friday, May 18, 2012

Siri For Android

Bagi anda yang telah mengenal kemampuan siri yang berjalan pada iPhone 4s, mungkin tidak akan percaya jika siri juga hadir untuk OS Android. Siri untuk android bukan seperti siri yang hadir pada iphone 4s tapi melainkan sebuah aplikasi yang berfungsi mirip dengan siri yang ada pada iPhone 4s pabrikan Apple.

Meskipun siri yang ada di android tidak sehebat dan seistimewa milik apple. tapi anda jangan kecewa kita juga bisa kok bergembira dengan siri yang ada di android. Mungkin dari beberapa teman-teman yang belum mengenal siri dan mengapa begitu di unggulkan? Mari kita berkenalan dulu dengan aplikasi besutan apple ini.


Siri adalah aplikasi asisten pribadi yang ada di perangkat Apple terbaru, iPhone 4S. Untuk menggunakan Siri, Anda tinggal berbicara di depan iPhone 4S dan ia akan melakukan apa yang Anda perintahkan.

Siri bekerja menggunakan voice recognition, alias teknologi yang menangkap suara manusia dan mengkonversinya menjadi perintah yang dimengerti mesin. Sebenarnya, voice recognition bukanlah sesuatu yang baru dan sudah banyak diaplikasikan untuk berbagai keperluan. Di helikopter Puma misalnya, aplikasi voice recognition digunakan untuk mengatur sistem navigasi dan komunikasi radio.

Siri akan melakukan apa yang Anda perintahkan. Contohnya ketika sedang berkendara dan ada SMS atau email masuk, Anda bisa memerintahkan Siri untuk membacakan SMS/email tersebut. Bahkan Anda juga bisa menyuruh Siri membalas SMS tersebut dengan cara mendiktekan isi SMS balasan menggunakan suara.

Wah hebat bener nih aplikasi siri yang hadir di iphone 4s, jika anda terlanjur memilki ponsel android dan belum memiliki dana yang cukup untuk membeli iphone 4s mungkin ini adalah alternatif lain yang bisa anda coba.
  1. Villingo - Install Vlingo Virtual Assistant dari Play Store
  2. Iris - Install Iris – Siri Alternative dari Play Store
  3. Speaktoit AssistantInstall Speaktoit Assistant dari Play Store
  4. SkyviInstall Skyvi – Siri for Android app dari Play Store
Aplikasi di atas merupakan 4 aplikasi alternatif terbaik SIRI untuk android. Nah silahkan mencoba sensasi SIRI di Android anda.


    Artikel Terkait



0 comments:

Post a Comment

Maaf saya tidak online 24 jam dan saya hanya sendiri mengurus blog ini, jadi apabila ada coment anda yang tidak terbalas atau lama baru saya balas saya minta maaf. Jika masih ada yang kurang jelas atau dan ada yang ingin ditanyakan silahkan tulis pada kolom komentar, terima kasih atas kunjungannya.